Rabu, 12 Februari 2014

Wali Kota Ridwan Kamil Nge-fans Jokowi

Meski program kerjanya dinilai kreatif,
Ridwan pun sering menyontek gerakan yang
dilakukan Jokowi dan Tri.
Bandung - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengaku jadi fan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, yang akrab disapa Jokowi. "Saya sudah menggemari Jokowi sejak menjabat sebagai Wali Kota Solo," kata Ridwan saat ditemui Tempo di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Bandung, Senin, 10 Februari 2014.

Alasan menggemari Jokowi, kata Ridwan, karena merupakan pemimpin yang berani turun ke lapangan. Dia pun menganggap bahwa Jokowi merupakan sosok pemimpin masa depan yang tidak kehabisan akal dalam menghadapi sebuah masalah. Selain itu, dirinya menilai Jokowi merupakan gubernur yang memiliki hati dan pikiran yang sinergis.

Selain mengagumi Jokowi, dirinya pun kagum akan sosok Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. "Saya mengenal Tri sejak dirinya menjabat sebagai Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Surabaya," ujar Ridwan.

Ridwan dimintai tanggapan atas pujian yang dilayangkan Political Communication Institute (PolcoMM). Lembaga tersebut menilai Jokowi, Ridwan, dan Tri merupakan pemimpin yang dirindukan warga.(Baca: Jokowi, Risma, dan Ridwan Dianggap Masih 'Hijau') Ketika ditanyai tanggapan atas pujian PolcoMM, Ridwan memilih tak menghiraukan pujian tersebut. "Saya hanya punya waktu lima tahun dalam memimpin. Saya hanya ingin membuktikan bahwa saya bisa memimpin kota," kata Ridwan.

Dia menambahkan, dirinya pun sering menerima kritik dari berbagai pihak bahkan mendapat ancaman pembunuhan. Namun dia enggan buka-bukaan terkait dengan ancaman pembunuhan tersebut.

Ridwan berharap pujian-pujian itu bukan merupakan tujuan dirinya memimpin. Meski program kerjanya dinilai kreatif, Ridwan pun sering menyontek gerakan yang dilakukan Jokowi dan Tri. Seperti pengerukan sampah di sungai dengan menggunakan mobil amfibi ala Jokowi dan penegakan peraturan keindahan kota ala Tri. Sumber *

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...